Rabu, 28 Januari 2015

Riddle #02



Malam ini aku, Milly, Tasya, Anna, dan Sasha  kesekolah ku malam ini. Aku masuk kesekolah ini sendiri dengan cara memanjat dinding yang berada di bagian belakang sekolah yang langsung terhubung dengan kamar mandi wanita yang terkenal dengan cerita hantu konyol itu. Aku memanjat dinding karena memang gerbang sekolah ku di kunci saat malam hari. Aku segera memberi aba-aba kepada temanku bahwa aku sudah berada di kamar mandi yang sama sekali tidak mengerikan ini.

Hanya berbekal lilin dan jam ditangan, aku melihat sekeliling kamar mandi ini. Di dalam sini hanya ada 4 ruangan dan 1 kaca besar. Aku memandangi kaca besar itu dan hanya tersenyum geli membayangkan orang-orang yang ketakutan karena melihat seseorang dibelakang dirinya dari kaca tersebut. Benar-benar konyol!

Aku melirik jam ditangan ku. Sudah menunjukkan pukul setengah 1 malam. Dan disini belum terjadi apa-apa. Aku semakin menganggap bahwa cerita hantu itu hanyalah cerita konyol belaka sampai aku dikejutkan oleh seseorang yang berdiri dibelakang ku. Hffff. Aku menghela nafas karena ternyata yang berdiri dibelakangku adalah salah satu dari temanku yaitu Milly.

“Kau membuatku terkejut Milly!” Ucapku kesal

“Maaf Kayla, aku hanya ingin mencuci muka disini.”

“Ternyata cerita hantu itu hanya cerita konyol belaka.” Kataku. Milly langsung menoleh kearah ku dengan tatapan datar, tapi kemudian ia tersenyum.

“Well, aku harus pergi sekarang.” Ia pun langsung pergi keluar dari kamar mandi dan keluar melewati pintu depan.

Sepertinya sudah 3 jam berlalu. Tapi aku tetap tak bertemu dengan hantu konyol yang banyak ditakuti orang disekolahan ku. Akhirnya aku memutuskan untuk berhenti melakukan uji nyali dan keluar dari sekolah untuk pulang. Hantu itu memang tidak ada!

2 komentar: